Wanita Brazil Ini Nikah Sama Boneka dan Punya Anak!

Brazil lagi heboh, Moods! Ingat gak sama Meirivone Rocha Moraes, yang dulu bikin sensasi karena menikahi boneka kain? Nah, sekarang dia buka-bukaan tentang kehidupan keluarganya yang gak biasa nih.

Meirivone, cewek 37 tahun, baru-baru ini cerita detail tentang hidupnya bersama “suaminya,” Marcelo, si boneka kain, dan tiga “anak” mereka, Marcelinho yang udah setahun, plus dua putri kembar “baru lahir,” Marcela dan Emilia. Cerita ini langsung jadi pusat perhatian dan bikin bingung banyak orang.

Katanya sih, setelah punya tiga anak, Meirivone dan Marcelo jadi sering bantuin satu sama lain. “Sehari-hari, Marcelo dan aku sibuk banget nih, terutama sama bayi kembar yang baru lahir, dan harus merawat anak pertama kita. Kalo aku lagi lelah, Marcelo bantuin aku mandi, makan, sampe tidur,” ujar Meirivone.

Meski keputusan Meirivone menikahi boneka ini banyak dikritik, tapi dia tetap lihat keluarganya sebagai tempat penuh cinta, tawa, dan kebahagiaan. “Rumah kami penuh dengan cinta, tawa, dan anak-anak,” kata Meirivone. Buat dia, kebahagiaan keluarga bukan cuma soal bentuk fisik atau realita konvensional.

Tapi, di balik cerita unik ini, si Marcelo, suami boneka, ngaku kalo punya keluarga besar ini juga ada tantangan dan stres sendiri. “Biaya hidup makin mahal, dia harus bayar makanan, baju, sewa rumah, air, listrik, obat-obatan,” jelas Meirivone. Meski seru punya keluarga besar, kenyataan keuangan punya dampak sendiri buat Marcelo.

Kisah Meirivone ini campur aduk antara keunikan dan tantangan dalam menjalani kehidupan keluarga yang dianggap “beda” sama banyak orang. Meski banyak yang masih ngerasa aneh, Meirivone dan Marcelo pilih fokus sama kebahagiaan dan kasih sayang mereka, menciptakan dunia sendiri di rumah mereka.

Meskipun mungkin susah buat banyak orang ngertiin atau nerima pilihan hidup Meirivone, kisahnya jadi pengingat buat kita kalo cinta dan kebahagiaan bisa ditemuin dalam berbagai bentuk dan cara. Walaupun banyak yang ngomong dan menghakimi, Meirivone dan keluarganya tetap jalani hidup sesuai aturan yang mereka buat sendiri.

Gimana tanggapan lo, Moods?

What's your reaction?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *